Mar-a-Lago, Florida (Foto: Fortune) |
TJARITJARI.COM - Cara Presiden AS Donald Trump membahas rahasia negara di resort pribadi miliknya Mar-a-Lago, Florida, menjadi sorotan legislatif, setelah muncul foto-foto tamu asing di resort itu yang memperlihatkan Trump bersama dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe tengah berada di sebuah ruang makan, sedang mengkaji dokumen-dokumen peluncuran peluru kendali Korea Utara.
Mengenai hal itu, Gedung Putih pun membantahnya dan mengatakan tidak ada rahasia negara yang dibahas dalam ruang makan itu.
Namun, sebuah lembaga pengawas kebijakan Pemerintahan Amerika Serikat sepakat untuk mengkaji ulang seaman apa informasi yang menjadi rahasia negara ketika dibicarakan di resort pribadi Presiden Donald Trump.
Keputusan tersebut diambil setelah para wakil rakyat dari Partai Demokrat gerah atas kebiasaan Trump itu, yang membahas masalah-masalah negara di villa pribadinya.
Badan Akuntabilitas Pemerintah (GAO) pun akan menyelidiki apakah agen-agen Secret Service mesti ikut menjaga Mar-a-Lago dan mengevaluasi anggaran negara untuk para pegawai pemerintah yang pergi ke sana.
GAO juga berebcaba akan memeriksa apakah Trump telah menyetorkan keuntungan yang didapat dari hotel-hotelnya kepada Departemen Keuangan.
Pada 11 Januari silam, pengacara Trump telah menyatakan bahwa Trump akan menyumbangkan keuntungan Trump Hotel dari pemerintah asing yang berkunjung ke sana kepada Departemen Keuangan. (Ant)
Post a Comment